-->

Tips Sederhana Meredakan Sinusitis Apabila Kambuh

Sinusitis merupakan penyakit yang menyerang organ THT (telinga, hidung, dan tenggorkan). Sinusitis penyakit yang cukup mengganggu dan dapat berakibat komplikasi apabila sinusitis tidak diobati. Penyakit ini dapat terjadi oleh orang yang menderita alergi seperti alergi dingin, debu, asap, ataupun bulu binatang. Gejala yang timbul biasanya hidung tersumbat dan berlendir, pusing kepala seperti migrain, demam tinggi. Selain itu, sinusitis dapat menyebabkan area penciuman yaitu pada hidung kurang sensitif, dikarenakan adanya penyumbatan pada rongga hidung.

Sinusitis, Pengobatan Sinusitis
Sinusitis

Rongga hidung merupakan indera penciuman yang sensitif pada rasa dan bau di sekeliling kita. Apa jadinya bila sinusitis menyerang kita disaat yang tak tepat, Lalu apakah sinusitis dapat diredakan apabila kambuh? tentu saja bisa. Berikut sedikit tips sederhana meredakan sinusitis apabila kambuh:

Segera konsumsi obat anti histamine (obat anti alergi)
Sinusitis saat menyerang tentunya sangat mengganggu bagi penderitanya. Namun, sebenarnya apabila sinyal tubuh menemukan gejala yang ditimbulkan segeralah anda mengkonsumi obat anti histamine atau anti alergi yang biasa anda gunakan jika sinusitis kambuh. Jika anda tidak mengetahuinya, obat ini dapat dibeli di apotek terdekat yaitu CTM, Maxon, ataupun Cetrizine. Karena, dengan mengkonsumsi obat tersebut saat sinusitis menyerang tentunya sangat efektif untuk menjaga indera penciuman anda agar bekerja maksimal kembali dan jika anda terlanjur sinusitis maka efek dari obat ini cukup ampuh meredakan sinusitis.

Minum banyak air putih
Selain air putih menyehatkan, air putih ini cukup mampu menghadang atau meredakan sinusitis jika menyerang. Air putih dikonsumsi dalam keadaan hangat, dan sebaiknya hindari mengkonsumsi air dingin.
Mengkonsumsi jeruk nipis
Jeruk nipis ini merupakan buah yang cukup ampuh meredakan sinusitis apabila kambuh, karena jeruk nipis bekerja dengan meluruhkan lendir di hidung maupun tenggorokan yang mengental sehingga penderita dapat kembali bernafas dengan normal.
Kurangi stress
Sebaiknya berfikir positif karena stres akan membuat sinusitis semakin buruk
Melakukan teknik yoga india
Dokter naturopati dan ilmu pengetahuan yoga dari India menjelaskan bahwa ada 3 cara efektif meredakan apabila sinusitis menyerang yaitu:
  • Angkat ibu jari tangan kanan, gunakan untuk menutup lubang hidung sebelah kanan. Setelah itu, ambil nafas dalam-dalam dan hembuskan sebanyak 40 kali. Dalam hal ini, anda harus fokus dalam membuang nafas. Setelah selesai, lepaskan jempol dari hidung dan tarik nafas, kemudian buang, lakukan berulang dan lakukan hal ini pada hidung sebelah kiri.
  • Angkat kedua tangan dengan bagian telapak tangan menghadap ke luar,lalu kepalkan tangan. Setelah itu, ambil nafas lalu lakukan gerakan tangan ke atas dan ke bawah dengan cara memompa. Lakukan gerakan ini sebanyak lebih dari 30 kali dan lakukan berulang.
  • Cara ini merupakan teknik yang harus didampingi oleh ahli dan sebaiknya tidak boleh dilakukan sendiri. Caranya yaitu, air dimasukan ke lubang hidung sebelah kanan dan dikeluarkan lewat lubang kiri. 
Dari tips sederhana meredakan sinusitis apabila kambuh diatas, tentu kita dapat menemukan suatu informasi yang berharga jika suatu saat sinusitis kambuh serta kita dapat bertindak cepat dengan cara meredakan seperti halnya diatas yang telah kami berikan beberapa tipsnya. Demikian yang dapat kami sampaikan semoga bermanfaat untuk kita semua.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan luhur didieu

Iklan tengah didieu 1

Iklan tengah didieu 2

Iklan handap didieu